Blogger Themes

Minggu, 08 April 2012

Menampilkan Text Pada Halaman Website dengan PHP

Ada beberapa perintah untuk menampilkan text pada halaman website menggunakan script PHP. Perintah tersebut adalah echo, print, printf, print_r, sprintf


PERINTAH ECHO
Apabila anda hanya ingin menampilkan teks tanpa perintah yang lain anda dapat melakukan perintah dengan echo, berikut contoh peringkasan perintah echo .

buka text editor anda, disini saya menggunakan notepad++ ketik code dibawah ini.


<?php

echo "Belajar Script PHP <br/>";
echo "Ini adalah teks perintah dengan menggunakan <b>echo</b>";

$SP = "script php";
$SC = "source code";

// mencetak nilai variable $SP

echo " SP ADALAH $SP <br/>"; // Hasil sp adalah script php
$arry = array ("nilai"=>"BELAJAR SCRIPT PHP");

echo "ini adalah array {$arry['nilai']} ! <br/>"; // hasil ini adalah nilai array belajar script php

/*selamat mencoba*/
?>


Tekan tombol pada keyboard ctrl,alt,shift,x bersamaan maka akan tampil seperti gambar dibawah ini.
atau ketikan pada addres bar di browser anda ketik localhost/namafolder.php





PERINTAH PRINT
Sama seperti perintah echo, perintah print juga digunakan untuk menampilkan String / text pada halaman website, berikut peringkasan perintah print.

buka text editor anda dan ketik code dibawah ini.

<?php

print ("perintah print dengan tanda kurung <br/>");
print "print tanpa tanda kurung";
print "Hello ini adalah perintah <b>print</b>";

$SP = "script php";
$SC = "source code";

// mencetak nilai variable $SP

print " SP ADALAH $SP <br/>"; // Hasil sp adalah script php
$arry = array ("nilai"=>"BELAJAR SCRIPT PHP");

print "ini adalah array {$arry['nilai']} ! <br/>"; // hasil ini adalah nilai array belajar script php

/*selamat mencoba perintah print*/
?>

Tekan tombol pada keyboard ctrl,alt,shift,x bersamaan maka akan tampil seperti gambar dibawah ini.
atau ketikan pada addres bar di browser anda ketik localhost/namafolder.php



PERINTAH PRINTF
Perintah printf digunakan untuk menampilkan string/teks terformat, String terformat yg dimaksud ialah menampilkan string dengan nilai variable dengan format tertentu, berikut peringkasan perintah printf.


buka text editor anda dan ketik code dibawah ini.


<?php

printf ("Hallo ini adalah perintah <b>PRINTF</b>");
printf ("<br/>");

$angka = 1000;
printf("mencetak angka bulau : %d <br/>",$angka);

$pecahan = 2000;
printf ("mencetak angka pecahan : %.2f", $pecahan);

$teks = "ini teks yg tersimpan di variable".'$teks';
printf("<br/> mencetak teks terformat : $teks");

/*selamat mencoba perintah printf*/

?>


Tekan tombol pada keyboard ctrl,alt,shift,x bersamaan maka akan tampil seperti gambar dibawah ini.
atau ketikan pada addres bar di browser anda ketik localhost/namafolder.php


PERINTAH SPRINTF
Perintah sprintf tidak digunakan untuk menampilkan string / text pada halaman web, namun digunakan untuk membuat sebuah nilai variable string yang terfomat. Untuk menampilkan nilai variable tersimpan anda dapat menggunakan perintah echo, print atau printf . Berikut peringkasan perintah sprintf.


buka text editor anda dan ketik code dibawah ini.



<?php
echo "INI ADALAH PERINTAH SPRINTF";

$table = 'artikel';
$id    = 1;
$kat   = "kategori";
$judul = "judul artikel";
$isi   = " isi artikel";
$tgl     = "12-02-2009";

$qryinsert = sprintf ("insert into %s values (%d,%s,%s,%s,%s)",$table,$id,$kat,$judul,$isi,$tgl );
 echo $qryinsert;


/*selamat mencoba perintah sprintf*/

?>


Tekan tombol pada keyboard ctrl,alt,shift,x bersamaan maka akan tampil seperti gambar dibawah ini.
atau ketikan pada addres bar di browser anda ketik localhost/namafolder.php


PERINTAH PRINT_R
Perintah print_r digunakan untuk menampilkan nilai sebuah variable array, sehingga anda tidak perlu menggunakan sebuha perulangan . Contoh angka 0 - 4 adalah nilai key array sedangkan sebelah kanan adalah nilai array tersebut. Berikut peringkasan perintah print_r.


buka text editor anda dan ketik code dibawah ini.


<?php
echo "INI ADALAH PERINTAH PRINT_R";

echo "<pre>";
$buah = array ("mangga","jeruk","apel","duren" );
echo '$buah:' ;
print_r($buah);
echo '</pre>';

/*selamat mencoba perintah print_r*/

?>


Tekan tombol pada keyboard ctrl,alt,shift,x bersamaan maka akan tampil seperti gambar dibawah ini.
atau ketikan pada addres bar di browser anda ketik localhost/namafolder.php



Sekian Perintah untuk menampilkan string/text.
Semoga membantu anda.





Ditulis Oleh : Radi Wau // 09.59
Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 
Diberdayakan oleh Blogger.